HELOBEKASI.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dikabarkan memanggil Ketua Umum NasDem Surya Paloh menghadap ke Istana sore ini, Minggu (18/2), pukul 18.00 WIB.
Elite NasDem Ahmad Sahroni mengonfirmasi rencana pertemuan Jokowi dan Surya Paloh di Istana sore ini.
"Dipanggil Pak presiden," ujar Sahroni.
Sahroni belum mengetahui agenda yang akan dibahas oleh Jokowi dengan Surya Paloh.
"Agendanya apa belum tahu saya," ujarnya.
Dia hanya mengatakan pertemuan Jokowi dan Surya Paloh di Istana akan digelar sore ini. "Pukul 18.00 WIB," ujarnya.***
Social Plugin